Workshop DigiCamp : Digital Marketing untuk Pemula “Kreatíf, Seru, dan Menginspirasi”
Pada tanggal 25 April 2025, aura semangat kolaborasi dan inovasi terasa begitu kental di lingkungan SATU University Bandung pada tanggal 25 April 2025. Program Studi Manajemen dengan bangga mempersembahkan Workshop Digital Marketing bertajuk “Kreatif, Seru, dan Menginspirasi!”, sebuah acara yang sukses besar dalam memantik pemahaman dan kreativitas para pesertanya.
Workshop ini tidak hanya dihadiri oleh mahasiswa/i Manajemen SATU University, namun juga diramaikan oleh partisipasi aktif dari siswa/siswi SMA terpilih di Bandung. Mereka antusias mengikuti setiap sesi yang dirancang untuk membuka wawasan tentang lanskap digital marketing yang dinamis dan penuh peluang.
Materi yang disajikan oleh Kepala Program Studi (Head of Program) Manajemen Ibu Narita Risdianovi, S.T., M.B.A., CDM. selaku pakar dari Digital Marketing dan Subject Content Coordinator Prodi Manajemen Bapak Antonio Ilyus, S.Pd., M.M. dalam workshop ini dikemas secara menarik dan mudah dipahami, mulai dari dasar-dasar strategi digital, pemanfaatan media sosial, hingga teknik pembuatan konten Digital Campaign yang efektif. Para peserta tidak hanya mendengarkan paparan dari narasumber, tetapi juga terlibat langsung secara berkelompok dalam pembuatan konten digital campaign dari product sehari-hari dengan cara penyajian yang relevan dengan perkembangan terkini di dunia digital dan dimention pada Instagram @manajemen_satuuniversity .
Puncak dari workshop ini adalah sesi praktik di mana para siswa/siswi SMA dibagi menjadi beberapa tim untuk menghasilkan iklan digital campaign singkat. Sungguh luar biasa! Ide-ide kreatif, segar, dan bahkan kocak bermunculan dari setiap kelompok. Iklan-iklan singkat yang mereka presentasikan tidak hanya menghibur, tetapi juga menunjukkan pemahaman yang mendalam terhadap prinsip-prinsip digital marketing yang telah mereka pelajari sepanjang workshop.
Keberhasilan para siswa/siswi SMA dalam menghasilkan karya-karya yang begitu menarik ini menjadi bukti nyata bahwa workshop “Kreatif, Seru, dan Menginspirasi!” telah berhasil mencapai tujuannya. Acara ini tidak hanya memberikan pengetahuan baru, tetapi juga menumbuhkan minat dan bakat generasi muda dalam dunia digital marketing. Hasil karya para peseta SMA dapat dilate pada laman highlight instagram https://www.instagram.com/manajemen_satuuniversity/
Workshop Digital Marketing ini menjadi momentum yang membanggakan bagi Program Studi Manajemen SATU University Bandung dalam menjembatani dunia akademis dengan kebutuhan industri kreatif digital. Sampai jumpa di acara-acara Seru dan inspiratif lainnya!
Comments :