Gambar 1. Informatika Satu University

 

Di era digital saat ini, data telah menjadi aset berharga yang tak ternilai harganya yang menjadi suatu informasi. Dalam lingkup Industri atau Startup, keberhasilan suatu Industri dalam mencapai targetnya dapat ditentukan oleh bagaimana penerapan ilmu komputer tersebut dalam mensupport pengelolaan informasi. Keputusan dalam menentukan strategi pada suatu perusahaan, tentunya harus berdasarkan informasi yang akurat, komprehensif, dan mutakhir dengan memanfaatkan teknologi terkini. 

Pada program studi Informatika di Satu University, mahasiswa akan mempelajari berbagai teknologi terkini dengan konsep dan penerapannya, seperti : Web Programming, Mobile Programming, Internet of Things (IoT), dan Artificial Intelligence (AI), melalui pemahaman yang mendalam tentang bagaimana mengintegrasikan berbagai sistem, mengelola data dalam skala besar, dan mengembangkan solusi inovatif menggunakan aplikasi baik berbasis mobile maupun website yang didukung oleh teknologi terbaru untuk berbagai tantangan di dunia nyata khususnya untuk kebutuhan Industri atau Startup.